Pameran Tunggal “ALTRUISTIK PUNK DALAM KARYA INSTALASI SERIES” Ujian Tugas Akhir Karya Seni S2 Muhamad Taufansyah

Pameran Tunggal ALTRUISTIK PUNK DALAM KARYA INSTALASI SERIES”,  Dibuka oleh Dr. Aries BM, M.Sn di Solo is Solo Space
 
·        Bagian dari Tugas Akhir Penciptaan Karya Seni – Magister Seni, Pascasarjana Institut Seni Indonesia Surakarta
·        Muhamad Taufansyah Hadirkan Ekspresi Visual Punk melalui medium instalasi
·        31 Agustus 2025 | Opening: 31 Agustus 2025 | Solo is Solo Space, Jl. Gatot Subroto No. 46, Surakarta
 
Taufansyah
Altruistik Punk Dalam Karya Instalasi Series


Solo, 31 Agustus 2025 —  Pameran seni rupa bertajuk “Altruistik Punk dalam Karya Instalasi Series”, sebuah eksplorasi visual yang menggabungkan semangat perlawanan punk dengan semangat pengorbanan kolektif dalam bentuk instalasi yang imersif dan reflektif.
Pameran ini lahir dari sebuah pertanyaan sederhana: bagaimana mungkin semangat punk yang identik dengan perlawanan, kebebasan, dan sikap anti-otoritas dapat bertemu dengan nilai altruistik yang menekankan kepedulian, pengorbanan, dan keberpihakan pada sesama? Dari ketegangan inilah, karya instalasi series bertema Altruistik Punk menemukan bentuknya.
Pembukaan pameran ini diawali dengan Performance kolaboratif yang menggabungkan tradisi dengan subkultur.
Mengusung tema besar altruisme dalam konteks subkultur punk. Taufansyah selaku seniman dalam pameran ini membongkar stereotip seputar budaya punk yang selama ini dikenal keras, nyentrik, dan individualistik. Melalui medium instalasi yang mencakup penggunaan material bekas, suara bising, teks manifesto, serta interaksi ruang, ia menyoroti nilai-nilai solidaritas, empati, dan aksi sosial yang justru tumbuh subur di balik estetika resistensi tersebut. Taufansyah memandang pameran ini bukan hanya sebuah presentasi seni, melainkan ruang dialog: antara penonton dengan seni visual yang mungkin belum pernah mereka temui. Pameran ini adalah undangan untuk membuka percakapan, di mana empati dan subkultur bertemu dalam narasi yang hidup.